Rencana Perubahan

Hal-hal yang ingin saya ubah dalam hidup saya:

  1. Mudah marah.
    Saya ingin menjadi seseorang yang bisa mengendalikan emosi, sehingga teman-teman saya tidak merasa tidak nyaman dengan sikap saya. Untuk saya sendiri, saya juga bisa menghadapi masalah dengan lebih tenang, dan biasanya menghadapi masalah dengan tenang membawa kita menuju suatu solusi. Saya akan merealisasikan perubahan ini mulai dari detik ini.
  2. Mencurigai orang lain.
    Saya ingin mengurangi segala prasangka buruk saya pada orang lain. Dengan demikian, teman-teman tidak merasa tidak nyaman berteman dengan saya. Untuk saya sendiri, saya juga bisa lebih nyaman dalam pergaulan tanpa harus memikirkan keburukan orang lain. Saya akan merealisasikan perubahan ini mulai dari detik ini.
  3. Makan dalam porsi yang sangat banyak melebihi kemampuan tubuh mencerna.
    Saya selalu merasa “tidak kenyang”, karena rasa penasaran ditambah dengan rasa tidak puas. Saya ingin mengubah sikap tersebut demi diri saya sendiri agar lebih hemat dan tidak merusak pencernaan karena “memaksakan diri” untuk makan secara terus-menerus. Saya akan merealisasikan perubaan ini mulai bulan depan (tanggal 1 November 2000).
  4. Boros.
    Seperti yang saya singgung sebelumnya, pemborosan ini terjadi hanya demi makanan, dan saya ingin mencoba menghemat uang. Hal ini bermanfaat untuk diri saya sendiri agar tabungan saya lebih banyak untuk masa depan, juga demi orang tua saya yang telah bersusah payah mencari nafkah. Saya akan merealisasikannya di bulan baru (1 November 2000).
  5. Menunda pekerjaan.
    Saya bukan orang yang suka menunda pekerjaan. Tetapi di saat-saat tertentu, rasa malas mengalahkan kebiasaan baik, sehingga saya ingin mengubahnya. Untuk saya sendiri, tidak menunda pekerjaan akan membuat tugas tidak menumpuk sehingga pikiran tidak kacau. Jika pikiran saya kacau, saya cenderung mudah marah, maka orang lain yang akan terkena imbasnya. Jadi, dengan tidak menunda pekerjaan, orang lain juga tidak akan menjadi “korban” saya.
  6. Malas berolahraga.
    Saya sangat benci berolahraga, padahal saya tahu bahwa olahraga baik untuk tubuh, mungkin karena “trauma”, saya selalu cedera saat berolahraga, dan saya ingin mengubahnya. Manfaat bagi diri saya adalah untuk meningkatkan kesehatan fisik. Saya akan merealisasikan tekad ini di tahun kedua saya kuliah.
  7. Berpandangan sempit.
    Saya selalu mengataskan kuliah di antara hal-hal lain yang membuat saya superfokus dengan kuliah. Padahal, di luar sana masih banyak hal yang harus dipelajari yang tidak ada di kuliahan. Dengan berpandangan sempit, seseorang akan lebih sulit berkembang danĀ stuck di sana saja. Maka dari itu, dengan lebih membuka pikiran saya untuk hal-hal lain, saya juga akan lebih berkembang.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *